Kota Bima, Solusinewsntb.- Pemerintah Kota Bima melaksanakan rapat persiapan, untuk penyelengggaraan upacara memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Kota Bima Ke-21 Tahun 2023, Selasa (28/3).
Rapat persiapan tersebut dipimpin oleh Sekretaris Daerah Kota Bima Drs. H. Mukhtar Landa di Aula Kantor Wali Kota tersebut, dihadiri seluruh staf ahli, seluruh asisten, seluruh Kepala Perangkat Daerah, seluruh Kabag, Camat dan Lurah se Kota Bima.
Sekretaris Daerah Kota Bima, Drs. H. Mukhtar mengatakan, ada beberapa hal yang disampaikan pada kesempatan ini, kaitan dengan persiapan pelaksanaan upacara HUT Kota Bima ke-21, pertama mengingat HUT Kota Bima tahun ini tepat di bulan suci ramadhan, pelaksanaannya dilakukan secara sederhana.
Mengingat waktu pagi hari mungkin terlalu panas, dan sore harinya kita diminta untuk meniadakan buka puasa bersama sesuai arahan bapak Presiden, upacara HUT Kota Bima ke-21 diadakan pada sore hari.
“Sesuai arahan bapak Wali Kota Bima, upacara dilaksanakan secara sederhana pada sore hari mulai pukul 15.30 Wita, acara syukuran nya tidak ada, tapi makanan akan disiapkan untuk dibawa pulang,” Ujarnya
Sekda menambahkan, awalnya upacara HUT Kota Bima direncanakan dirangkaikan dengan buka puasa bersama, shalat magrib dan taraweh di kantor Wali Kota Bima, namun karena ada edaran dari Mensesneg sesuai arahan Presiden, buka puasa bersama dan lainnya ditiadakan.
“Upacara kita adakan pada senin sore 10 April 2023, pakaian peserta upacara menggunakan keki, sementara eselon II mengenakan full dress,” Ungkapnya
Sekda Kota Bima berharap mengingat adanya surat edaran Wali Kota Bima tentang tata laksana upacara peringatan HUT Kota Bima ke 21, harapannya seluruh perangkat daerah agar mengikuti upacara dan menjaga kebersihan lingkungan kantor masing-masing serta memasang bendera dan umbul-umbul.
“Pemasangan bendera dan umbul-umbul paling lambat pada tanggal 1 April 2023, selain di kantor, bagi ASN agar memasang bendera dan umbul-umbul dirumah masing-masing,” Pintanya
Pada rapat persiapan pelaksanaan upacara Hari Ulang Tahun Kota Bima Ke-21 Tahun 2023 tersebut, juga sekaligus membentuk panitia pelaksana penyelenggaraan Upacara Peringatan HUT Kota Bima yang melibatkan seluruh perangkat daerah Lingkup Pemerintah Kota Bima.
#S1