UPTD Air Minum Dinas PUPR Selesaikan Perbaikan Jaringan Air di Sarata

Kota Bima, Solusinewsntb.- UPTD Air Minum Bidang Cipta Karya Dinas PUPR Kota Bima terus bekerja keras untuk memenuhi kebutuhan dasar air bersih bagi warga. Terbaru, bidang ini telah memperbaiki jaringan air bersih untuk warga Lingkungan Sarata, Kelurahan Paruga.

Kepala Bidang Cipta Karya Muhammad Syahwan mengatakan, perbaikan ini sangat penting, terutama untuk 180 Kepala Keluarga (KK) di wilayah tersebut yang sejak tahun 2016, setelah banjir besar, sudah memiliki jaringan namun belum bisa menikmati air bersih.

Bacaan Lainnya

“Setelah diperintahkan oleh bapak Pj Wali Kota Bima, UPTD Air Minum bergerak cepat, dan sekarang warga Sarata sudah bisa menikmati air bersih,” ujar Syahwan, Rabu 24 Juli 2024.

Syahwan menjelaskan, air bersih ini diambil dari jaringan air bersih Kota Bima yang bersumber dari wilayah Nungga.

Sementara perbaikan yang dilakukan meliputi pipa dan sambungan, tanpa perlu memperbaiki pompa, karena sumber airnya sudah memadai.

“Kami berfokus pada perbaikan pipa dan sambungan, sehingga air dapat mengalir dengan lancar ke rumah-rumah warga,” terang Syahwan.

Dengan adanya perbaikan ini tambahnya, diharapkan kebutuhan air bersih warga Sarata Kelurahan Paruga dapat terpenuhi dengan baik, sehingga meningkatkan kualitas hidup dan kesehatan masyarakat setempat.

#S1

Pos terkait