Tangani Stunting, Wakil Bupati Bima Pimpin Rakor Bersama OPD Terkait

Kabupaten Bima, Solusinewsntb.- Bahas penanganan penurunan angka stunting, Wakil Bupati Bima pimpin Rapat Koordinasi (Rakor) bersama OPD terkait, Kementrian Agama, BPS serta mitra pemerintah di Ruang Rapat Utama Kantor Bupati Bima, Senin (17/4).

Wakil Bupati Bima H. Dahlan M. Noer pimpin Rakor penurunan angka stunting. Foto: Ist

Dalam kegiatan itu, Wakil Bupati Bima didampingi oleh Kepala DP3AP2KB Nurdin, Kepala DPMD H.Putarman dan Ketua TP.PKK Kabupaten Bima Hj.Rostiati Dahlan.

Bacaan Lainnya

Wakil Bupati Bima H. Dahlan M. Noer menyampaikan, meskipun menurut pemerintah pusat penurunan angka prevalensi stunting di Kabupaten Bima menyentuh hingga angka 13% dan dinilai baik, namun masih ada daerah lain yang tingkat penurunannya masih lebih tinggi dari Kabupaten Bima.

“Maka kita ditantang untuk lebih serius menangani masalah stunting, untuk itu, semua OPD harus serius menangani dan mendukung kebijakan Bupati dan Wakil Bupati dan Rakor ini penting untuk melakukan evaluasi dan membahas capai-capaian program penanganan stunting di Kabupaten Bima,” Ungkpnya.

Kata Babe sapaan akrabnya, kolaborasi dan koordinasi yang baik dengan semua kepentingan harus terus ditingkatkan, sehingga berdampak baik pada kinerja pemerintah daerah dalam penaggulan stunting. Pentingnya komitmen dan kerja keras lintas sektor dalam aksi percepatan dan pencegahan dan penanganan stunting.

Terkait pemeriksaan kesehatan calon pengantin (Catin), OPD terkait melakukan koordinasi intensif dan mencari solusi biaya pembayaran pemeriksaan kesehatan catin. Antara lain melalui penerbitan BPJS Gratis oleh Dinas Sosial maupun penyusunan rencana penambahan anggaran dari APBD-P untuk biaya pemeriksaan kesehatan Catin.

“Aspek lain yang harus dilakukan adalah penguatan kelembagaan antara Kemenag, Pemkab, Pemerintah desa dalam mencegah pernikahan usia dini,” Ujarnya

#S1

Pos terkait