Perkuat Silaturahmi, FPKT Bukber Bersama Ketua Karang Taruna se Kota Bima

Kota Bima, Solusinewsntb.- Perkuat silaturahmi, Forum Pengurus Karang Taruna (FPKT) Kota Bima buka puasa bersama semua Ketua Karang Taruna yang ada di Kota Bima, Minggu (2/4) sekitar pukul 18.00 wita.

FPKT Bukber bersama pengurus Karang Taruna kecamatan dan kelurahan se Kota Bima. Foto: Dheno

Buka bersama di rumah makan Arema Raba tersebut juga dihadiri oleh Wakil Ketua DPRD Kota Bima Syamsuri dan Kepala Dinas Sosial Kota Bima Yuliana serta ketua Karang Taruna tiap Kecamatan.

Bacaan Lainnya

Ketua FPKT Kota Bima Diah Citra Parvitasari menyampaikan, buka puasa bersama tersebut untuk mempererat silaturahmi antara FPKT dan para Ketua Karang Taruna, baik di tingkat kelurahan maupun di tingkat kecamatan.

Karena selama dirinya memimpin FPKT, ada beberapa Ketua Karang Taruna tingkat kelurahan yang sudah ganti pengurus. Tentu lewat moment tersebut, sekaligus dijadikan ajang saling mengenal antara satu sama lain.

“Semoga kebersamaan ini tetap terjaga, agar ke depan Karang Taruna tetap bersatu menuju tujuan bersama dalam cita-cita Karya Aditya Mahatma Yodha,” Ungkapannya

Sementara itu Ketua Karang Taruna Kecamatan Asakota Edy Poki, kegiatan FPKT tersebut sangat luar biasa, kegiatan seperti itu penting dilaksanakan untuk memperkuat silaturahmi antara pengurus kelurahan dan kecamatan bersama pengurus FPKT.

“Kami apresiasi dan berterima kasih pada FPKT, yang telah mengundang kami di acara buka puasa bersama ini,” Ujarnya

Edy Poki juga berharap, kebersamaan karang taruna tetap terjaga dan selalu meningkatkan koordinasi yang baik dalam mewujudkan program kerja yang dicanangkan.

“Kami juga akan mengundang dan berkoordinasi dengan pengurus FPKT saat kegiatan Karang Taruna tingkat kelurahan dan kecamatan nanti,” Katanya

Di tempat yang sama Kadis Sosial Kota Bima Yuliana merasa bangga melihat kekompakan dan kedekatan para pemuda yang menaungi karang taruna di Kota Bima, sejatinya kekompakan dan kebersamaan pemuda tersebut sangat dibutuhkan oleh daerah, dalam mewujudkan program kerja pemerintah.

“Saya salut kebersamaan semua pengurus Karang Taruna, saya berharap kebersamaan itu tetap dijaga dengan baik,” Harapnya

#S1

Pos terkait