Gerak Cepat, DLH Kota Bima Bersihkan Sampah Penahan Arus Banjir di Jembatan Taman Ria

Kota Bima, Solusinewsntb.- Gerak cepat usai menerima perintah langsung Walikota Bima, untuk segera membersihkan tumpukan sampah yang menahan arus air di Jembatan Taman Ria, Bidang PSLB3 DLH bersam anggota Workshop PU langsung turun ke lokasi, Selasa (4/4) sekitar pukul 22.00 wita.

DLH Kota Bima saat membersihkan tumpukan sampah di jembatan Taman Ria. Foto: Ist

Kabid PSLB3 DLH Kota Bima Adilansyah mengatakan, tumpukan sampah tersebut dibersihkan untuk mencegah jebolnya jembatan yang ada di Taman Ria, karena arus air yang melewati jembatan tersebut sangat deras.

Bacaan Lainnya

Jika jembatan tersebut jebol, maka berakibat fatal bagi pemukiman warga yang ada di Kelurahan Monggonao.

“Pak Wali perintahkan agar tumpukan sampah itu segera dibersihkan,” Ujarnya

Untuk membersihkan sampah itu dengan cepat kata Dae Ade sapaan akrabnya, maka tim menggunakan mobil Mini Loader milik DLH serta menyiapkan 2 armada untuk mengangkut sampah tersebut.

“Alhamdulillah, semua sampah telah dibersihkan dengan cepat,” Katanya

Selain membersihkan sampah di jembatan Taman Ria lanjut Dae Ade, mereka menuju lokasi lain

#S1

Pos terkait