12 Tim Berlaga, Ini Hasil Pertandingan LPI PSSI Askot Bima

Kota Bima, Solusinewsntb.- Pertandingan Liga Pelajar Indonesia (LPI) PSSI Askot Bima di hari kedua mempertandingkan 12 tim pelajar SD/MI di Lapangan Manggemaci, Selasa (17/10) sekitar pukul 15.30 wita.

Pertandingan Tim MIN Tolobali (Kostum Biru) VS Tim SDN 2 Kota Bima (Kostum Orange). Foto: Dheno

Pertandingan tersebut menggunakan 2 lapangan. Di lapangan pertama pertandingan antara SDN 7 VS SDN 40 dengan skor 1-3 dan di menangkan oleh SDN 40 Kota Bima. Pada partai kedua, SDN 65 Kota Bima berhasil mengalahkan tim dari SDN 49 melalui adu pinalti dengan skor 3-2 .

Bacaan Lainnya

Dipertandingkan ketiga pada lapangan pertama, SDN 55 berhasil mengalahkan SDN 32 dengan skor 2-0.

Untuk lapangan 2, pertandingan di partai pertama SDN 1 berhasil mengalah SDN 25 dengan skor 2-0. Dipertandingan partai kedua, SDN 11 berhasil menaklukkan tim dari SDN 19 dengan skor 2-0 dan partai ke tiga MIN Tolobali beehasil mengalahkan SDN 2 Kota Bima dengan skor 3-1.

Ketua PSSI Askot Bima Alfian Indra Wirawan menyampaikan, pertandingan tadi merupakan pertandingan menuju babak 16 besar. Besok jika tidak ada halangan, maka pertandingan akan dijadwalkan pagi hari untuk 4 tim, 2 tim di lapangan 1 dan 2 tim di lapangan 2. Untuk sorenya akan bertanding 12 tim seperti biasa untuk menuju babak 8 besar.

“Malam ini panitia akan menentukan jadwal yang bertanding besok, untuk jadwalnya akan langsung dibagikan oleh panitia ke ofisal masing-masing tim,” Ujarnya

#S1

Pos terkait