Bupati dan Wakil Bupati serta Jajaran Pemkab Bima Helat Nuzulul Qur’an di Lambu

Kabupaten Bima, Solusinewsntb.- Safari Ramadhan di Lambu, Bupati Bima Hj. Indah Damayanti Putri dan Wakil Bupati H. Dahlan M. Noer langsung mengikuti acara Nuzulul Qur’an di Masjid Jami An-Nur Deda Sangga, kamis (13/4).

Bupati dan Wakil Bupati Bima saat Safari Ramadhan di Kecamatan Lambu, Foto: Ist

Peringatan Nuzulul Qur’an dengan tema, “Dengan Uraian Hikmah Nuzulul Qur’an Kita Tingkatkan Semangat Baca Tulis Al Qur’an Melalui Budaya Maghrib menuju Masyarakat Bima Ramah tersebut, juga dihadiri oleh anggota DPRD Dapil V, Staf Ahli Bupati, Asisten Lingkup Setda, Inspektur, Kakan Kemenag, Kepala OPD, Para Kabag, dan beberapa Camat di Kabupaten Bima.

Bacaan Lainnya

Bupati mengingatkan pada semua yamg hadir dalam kegiatan itu, bahwa pentingnya untuk meningkatkan peran masyarakat untuk menghidupkan suasana dalam masjid, memakmurkan masjid dan semua kegiatan keagamaan dipusatkan dalam masjid.

“Masjid seyogyanya atau sepatutnya menjadi tempat untuk belajar Al Qur’an, agar anak-anak tidak kehilangan tempat untuk terus meningkatkan kualitas pengetahuan tentang bagaimana membaca kitab suci dengan baik dan benar,” Ujarnya

Bupati juga berharap para orang tua, untuk selalu membimbing dan mengawasi anak-anak, untuk terus mengarahkan mereka belajar Al Qur’an, agar mereka menjadi generasi Qurani yang menjadi ujung tombak pembangunan daerah.

Ibu-ibu juga perlu terus memperkaya diri dengan wawasan, mempelajari ilmu agama untuk diajarkan kembali kepada anak-anak, demi membangun pondasi kepribadian anak dengan ilmu agama yang cukup.

Para orang tua tidak hanya mengandalkan pendidikan di sekolah, namun yang lebih penting adalah pengawasan orang tua untuk membentengi anak-anak dari pengaruh negatif, juga membangun karakter dan mental anak-anak agar siap menghadapi berbagai tantangan”l.

“Mati kita semua untuk selalu menjaga dan membimbing anak-anak kita untuk terus meningkatkan kualitas keimanan mereka, agar mereka bisa tumbuh menjadi generasi hebat bagi daerah kita,” Ajaknya

Dalam. Kunjungan itu, Bupati juga menyerahkan bantuan Al-Quran pada pengurus masjid setempat.

Sementara itu, dalam uraian Hikmah Nuzulul Qur’an yang disampaikan Ustadz Islamudin, mengajak seluruh jamaah untuk meningkatkan ketaqwa’an Kepada Allah SWT, “Manfaatkan Ramadhan untuk meningkatkan ibadah dan menjalankan dengan istiqamah lima Rukun Islam.

#S1

 

Pos terkait